Untuk stimulasi pada Lathiifa, selama dua hari ini yang Bunda lakukan yaitu Memainkan jari : Bunda memainkan jari Lathiifa, membuat jari-jarinya saling bersentuhan kanan dan kiri, dan memperkenalkan nama-nama jari Respon: Belum terlihat respon apa-apa. Selain stimulasi jari, tetap dilakukan stimulasi rutin. Untuk stimulasi rutin, perkembangan Lathiifa: * bila diajak bernyanyi atau mengaji, mengeluarkan ocehan dengan suara yang lebih keras dan lebih beragam. * sudah bisa lebih tinggi mengangkat badan saat tengkurap, dan merayap lebih jauh dari biasanya. Keinginan merayap setiap hari semakin bertambah, dengan jarak tempuh semakin jauh dan semakin cepat. Sejauh ini, Lathiifa sangat suka dengan nada suara berirama seperti lantunan alquran atau nyanyian. Apabila dia mendengar suara berirama akan langsung meniru dengan ocehan-ocehan. Namun, ia hanya meniru apabila kita yang bersuara secara langsung. Bila mendengar suara tidak langsung seperti nyanyian anak-anak dan murattal di gadget, d...
"Mencoba untuk menebar manfaat..SEMANGAT!!! ^_^"