Logika matematika? Bunda agak-agak bingung gimana gitu. Yang ada dipikiran Bunda waktu baca tantangan T10H Level 6 kemaren "ha? Jiiaaah...anak bayi gini mau belajar matematika apa... kita ngomong aja dia belum ngerti, apalagi ngajarin konsep matematika"...
Hmmm... setelah ada teman-teman yang nanya di grup juga, dan penjelasan dari mba diyah,Bunda nangkepnya kalau matematikanya bukan mesti pelajaran matematika, tapi berupaya menanamkan logika matematis pada anak. Bunda berdiskusi dengan Ayah, kira-kira apa yang bisa diterapkan untuk Lathiifa. Akhirnya Bunda cobalah berpikir berpikir berpikir, bayi 8 bulan kayak Lathiifa kayaknya secara tidak langsung udah punya logika matematis sendiri. Bunda dan Ayah saja yang selama ini tidak menyadari logika matematisnya Lathiifa. Kami masih merumuskan sedikit kegiatan untuk membangkitkan logika matematis Lathiifa, mungkin baru sekitar 3 kegiatan, dan mudah-mudahan bertambah seiring waktu. Nah, hari ini untuk contoh yang sederhana sekali bermain "hide and seek" bersama Lathiifa. Lathiifa duduk dan bermain bebas seperti biasa. Bunda mencoba menarik perhatian Lathiifa. Lalu Bunda mengambil sebuah mainan Lathiifa yang kecil. Bunda taruh di telapak tangan kanan, dan Bunda perlihatkan pada Lathiifa. Setelah berhasil mendapat perhatian Lathiifa, Bunda menyembunyikan mainan dan memperlihatkan tangan kosong. Setelah beberapa saat, Bunda kembali meletakkan mainan tadi di telapak tangan kanan. Lathiifa terlihat bingung dan hanya melihat saja. Entahlah apa yang dipikirkannya, Bunda hanya mencoba memperlihatkan logika biner, 0 dan 1 pada Lathiifa. Contoh-contoh keadaan ada dan tak ada paling sederhana. Agar ia mulai menalar kalau ada suatu kondisi ada dan tidak, on dan off, atau 0 dan 1.
#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunsayIip
#ILoveMath
#MathAroundUs
Komentar
Posting Komentar